ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH PERUBAHAN (APBD-P) KABUPATEN LEBAK TAHUN 2017 PADA DINAS PERTANIAN DAN PERKEBUNAN KABUPATEN LEBAK

 
Gambar: Verifikasi Perubahan Anggaran Tahun 2017

 

Pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Kabupaten Lebak Tahun 2017 ini Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Lebak mendapat tambahan alokasi anggaran sebesar Rp 451.000.000,- dari anggaran semula sebesar Rp 16.219.490.500,- menjadi Rp 16.670.490.500,- (2,78%). Penambahan ini diarahkan kepada kegiatan-kegiatan strategis dalam rangka mendukung pencapaian target Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Lebak Tahun 2017 yaitu Capaian Produksi Padi sebesar 583.809 Ton, Palawija sebesar 34.565 Ton dan Hortikultura sebesar 180.450 Ton serta dalam rangka meningkatkan daya saing komoditas pertanian melalui pengemasan beras hasil produksi petani di Kabupaten Lebak.

Kegiatan-kegiatan strategis dimaksud diantaranya adalah : 1) Pembelian selang output dalam rangka mendukung pemanfaatan bantuan pompa air yang berasal dari pusat melalui Kementerian Pertanian Republik Indonesia yang akan digunakan sebagai brigade penanggulangan kekeringan di Kabupaten Lebak; 2) Pembelian karung beras dengan logo/ merk khas Kabupaten Lebak dalam rangka meningkatkan daya saing komoditas beras asal Kabupaten Lebak di pasaran; 3) Kegiatan pipanisasi irigasi air permukaan dalam rangka fasilitasi kebutuhan air di saluran-saluran yang tidak dapat ditangani dengan pembangunan lining.

Gambar : Proses Verifikasi oleh Tim Bidang Ekonomi

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Kabupaten Lebak Tahun 2017 mulai berlaku tanggal 11 Oktober 2017 bertepatan dengan disahkannya Peraturan Daerah Kabupaten Lebak Nomor 9 Tahun 2017 Tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Lebak Tahun Anggaran 2017. Dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat mulai melaksanakan perubahan anggaran dimaksud sesuai dengan terbitnya Surat Penyediaan Dana (SPD) yang ditebitkan oleh Badan Pengelola Keuangan dan Asset Daerah (BPKAD) Kabupaten Lebak.

 

author
No Response

Leave a reply "ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH PERUBAHAN (APBD-P) KABUPATEN LEBAK TAHUN 2017 PADA DINAS PERTANIAN DAN PERKEBUNAN KABUPATEN LEBAK"